MAKASSAR, SULAPA.COM — Pameran Property Expo 2019 yang digelar oleh DPD Pengembang Indonesia (PI) Sulsel terbilang sukses.
Pameran yang berlangsung selama empat hari di atrium Mall Panakukkang, Makassar ini mencatat angka transaksi mencapai Rp300 miliar lebih. Tepatnya Rp325.096.000.000,-
“Itu jauh diatas target yang dipatok panitia yang ‘hanya’ Rp200 miliar,” kata Ketua Panitia, Akbar Yusuf, Sabtu (10/2/2019).
Dia merinci total transaksi pameran masing-masing penjualan rumah umum Rp234 miliar lebih, rumah syariah Rp5,7 miliar, dan material mencapai Rp84 miliar lebih.
Sementara dari sisi jumlah unit terjual, masing-masing 97 unit rumah komersil, 1401 unit rumah subsidi, dan 19 unit rumah syariah. Totalnya mencapai 1.517 unit.
Ketua DPD PI Sulsel, Yasser Latief, mengaku bersyukur dan sangat surprise dengan capaian itu.
“Alhamdulillah, ini langkah awal untuk capaian berikutnya yakni 15ribu unit pada tahun ini,” kata Yasser optimis.
Property Expo PI Sulsel di Mall Panakkukang diikuti oleh 40 stand. Terdiri dari 33 stand pengembang, BTN, Tribun Timur, Tonasa, Maccon, hingga Bumi Sarana Beton. (*)