Gas 3 Kilo Mulai Langka Di Parepare

PAREPARE, SULAPA.COM – Setelah dikeluhkan oleh sebagian masyarakat tentang langkanya gas 3 kilogram seminggu lalu, kini keluhan masyarakat tersebut mulai bermunculan lagi, disebuah acara bernama Obrass di Radio Mesra FM Parepare

Sejumlah penelpon mengakui kalau beberapa hari ini gas 3 kilogram itu sudah sulit di temui di penjual eceran, bahkan ada dugaan gas 3 kilo untuk jatah parepare malah di bawa keluar parepare.

“Kita curiga ini jangan jangan jatah kami dibawa lagi keluar daerah, harusnya pihak pangkalan menjelaskan kelangkaan ini. “Kata bu murni.

Hal sama juga disampaikan salah seorang warga pengguna gas 3 kilo yang berlokasi di jalan jenderal sudirman parepare, menurut Rusman pihaknya memang sudah kesulitan lagi mendapatkan gas 3 kilo

“Minggu lalu katanya suplay dari makassar terkendala karena banjir, nah beberapa hari ini susah lagi kita dapat gas,jadi apalagi alasannya”ungkap Rusman

Langkanya gas warna melon 3 kilogram di parepare belum diketahui penyebab pastinya. (Chabi_ATP)

Editor : Akbar Sulapa

Tinggalkan Balasan