
PAREPARE, SULAPA. COM – Camat Bacukiki Iskandar Nusu Menerima kunjungan Benchmarking peserta Diklatpim Tingkat IV Kabupaten Selayar di Kantor Kecamatan Bacukiki, dengan didampingi para pejabat struktural kecamatan, di ruang kerja Camat Bacukiki, Senin (22/04/2019)
Menurut Camat yang dikenal murah senyum ini Kecamatan Bacukiki patut berbangga dengan kunjungan peserta Diklatpim Tingkat IV Kabupaten Selayar, ini sebagai bukti pengakuan prestasi yang telah diraih atas kerjasama tim yang solid
“Kecamatan Bacukiki patut berbangga menjadi salah satu lokus benchmarking mengingat berbagai torehan prestasi yang telah diraih beberapa tahun terakhir, sehingga diharapkan melalui benchmarking ini dapat dijadikan ajang saling tukar pikiran (sharing) terkait terobosan dan inovasi yang telah dan akan diterapkan di masing-masing unit kerja. ” Kata Iskandar
Iskandar Melanjutkan Pemerintah Kecamatan Bacukiki pun mengharapkan inovasi yang telah diterapkan ini, dapat direplikasi dan diaplikasikan ditempat lain sebab tantangan terberat pelayanan publik bukan hanya menciptakan inovasi baru, tetapi kemampuan instansi pemerintah mereplikasi inovasi.