PANGKEP, SULAPA. COM – Bertempat dihalaman Pos Tonasa, Usai melaksanakan tugas Pengamanan dan melepas Siswa SLTA berprestasi mengenal lingkungan dari Privonsi Papua, Kapolsek Balocci Iptu Syahruddin Hamid didampingi Kanit Sabhara Aiptu Andi Subhan memberikan arahan kepada petugas Satpam dipos tonasa Kelurahan Tonasa Kec, Balocci Kab. Pangkep, Sulawesi Selatan selasa (20/08/2019)
Dalam arahannya Kapolsek Balocci Iptu Syahruddin Hamid menjelaskan bahwa Satuan Pengamanan (satpam) mempunyai peran penting dalam meningkatkan keamanan dan ketertiban khususnya diarea lingkup tugasnya atau di tempat bertugas.
“Sebagai seorang satpam tentunya haruslah mempunyai kemampuan dalam melakukan pengamanan dan di haruskan ramah saat melaksanakan tugas.” Jelas Kapolsek.
Lanjutnya, Untuk itu perlunya Jalin komunikasi dan koordinasi yang baik dengan Kepolisian terutama petugas Bhabinkamtibmas yang bertugas dikelurahan sehingga akan memudahkan apabila memerlukan bantuan. Polri akan selalu siap membantu apabila diperlukan.
“Hal ini mengingat menjaga keamanan bukanlah hal mudah dan memiliki resiko yang tinggi sehingga haruslah selalu menjaga kewaspadaan dan tingkatkan kemampuan individu. Profesional dalam bertugas dan selalu kedepankan keramahan dalam pelayanan. “ ucap Iptu Syahruddin”
Dengan demikian satpam harus selalu berkoordinasi dengan petugas polri khususnya petugas bhabinkamtibmas yang bertugas dikelurahan/,Desa serta dapat memberikan informasi secepat mungkin kepada Polri manakala ada gangguan kamtibmas.
(MCD)