Pungli di Stadion Gelora Mandiri, Dishub Mana ???

PAREPARE, SULAPA. COM – Pungutan liar dilakukan oleh sejumlah preman di sekitar Stadion Gelora Mandiri, Jumat(27/9/2019).

Tidak tanggung-tanggung, sekelompok preman nampak memalang jalan masuk Stadion yang menjadi venue Wali Kota Cup 2019 dan meminta uang sejumlah Rp 5 ribu .

Anehnya, mereka mengeluarkan karcis retribusi dari Dinas Perhubungan hanya sebesar Rp 1.000 dengan karcis sesuai dengan Perda nomor 2 tahun 2012.

“Ini jelas indikasi Pungli, kemana Dishub, ataukah memang Dishub mendukung praktek Pungli di Parepare,”sesal Manager Media FC, H Syamsul Latanro.

Pengusaha Pelayaran inipun mengancam akan menarik tanya dari Turnamen ketika Panpel tidak bisa menertibkan hal tersebut.

“Kalau persoalan seperti ini saja tidak bisa diselesaikan , kami akan Out dari turnamen, orang akan berpikir untuk datang menonton ketika Pungli dibiarkan,”sebutnya.

Sementara itu Kepala UPTD Parkir Dishub Kota Parepare, Andi Ridwan berdalih pihaknya memberikan wewenang kepada warga sekitar untuk menarik retribusi.

“Bukan kami yang tangani, warga yang mengelola,”akunya.

Saat dikonfirmasi terkait besaran retribusi yang ditarik tidak sesuai dengan Perda, Ridwan mengaku tidak tahu menahu.

“Nanti kami akan larang warga , harus bayar saja sesuai dengan ketentuan,”kelitnya.

Akibat Pungli yang dilakukan oleh Oknum warga , nampak Stadion Gelora Mandiri sepi dari penonton. Bahkan beberapa penonton yang hendak ke stadion memilih balik kanan lantaran Parkir yang terlampau mahal.

Rencananya Wali Kota Cup akan dibuka langsung oleh Gubernur Sulsel, Nurdin Abdullah.

Tinggalkan Balasan