Prodi MD Kolaborasi BKI Gelar Temu Manajemen Dakwah Se-Nusantara

PAREPARE, SULAPA. COM – Prodi Manajemen Dakwah (MD) kolaborasi Bimbingan Konseling Islam (BKI) menggelar kegiatan Temu Manajemen Dakwah (TMD) Se-Nusantara Di Balai Seni Kompleks IAIN Parepare, Jl. Amal Bakti Soreang Parepare Sulawesi Selatan, 27 November sampai 01 Desember 2019. Kegiatan tersebut terbuka untuk Perguruan Tinggi Keagamaan Islam (PTKIN) Se-Nusantara.

Ketua panitia TMD se-nusantara Suhriati mengatakan Tujuannya kegiatan tersebut, sebagai ajang pertemuan untuk menjalin silaturahmi dan keakraban dalam bingkai dakwah se-nusantara, ia berharap untuk kegiatan ini semoga kegiatan ini bisa diadakan secara berkelanjutan.

“Tujuan kegiatan tersebut yakni menjalin silaturahmi antar Beberapa kampus se-nusantara dan dapat meningkatkan kerjasama antara beberapa kampus se nusantara.” Kata ketua panitia TMD se-nusantara ketika ditemui tim liputan NGP, kamis (28/11/19).

Secara khusus untuk Beberapa kegiatan yang dilaksanakan oleh Himpunan Mahasiswa Program Studi Bimbingan Konseling Islam Dan Manajemen Dakwah selain Temu Mahasiswa Dakwah yakni Karnaval budaya, lomba video vlog, persentase mini riset, lomba dakwah 3 bahasa, capacity building (Games), menyanyi lagu religi, seminar Nasional, lomba wirausaha, Fashion Show, Parepare Trip.

“Beberapa kegiatan yang dilaksanakan oleh HMJ Dakwah Komunikasi yakni Karnaval budaya, lomba video vlog, persentase mini riset, lomba dakwah 3 bahasa, capacity building (Games), menyanyi lagu religi, seminar Nasional, lomba wirausaha, Fashion Show, Parepare Trip, senam pagi.” tambahnya.

Temu Manajemen Dakwah (TMD) Se-Nusantara Kali ini di hadiri beberapa kampus yakni Institusi Agama Islam (IAIN) Palopo, Institusi Agama Islam (IAI) Samarinda, Institusi Agama Islam (IAI) Pontianak, Universitas Islam Negeri (UIN) Sultan Maulana Hasanuddin Banten, Institusi Agama Islam (IAI) Sumatra Utara medan. (Lap. Jaguat Net)

Tinggalkan Balasan