PAREPARE, SULAPA. COM — Kota Parepare berbenah menuju penilaian Anugerah Parahita Ekapraya (APE). APE adalah sebagai bentuk pengakuan atas komitmen dan peran para pimpinan Kementerian/Lembaga dan Pemerintah Daerah dalam upaya mewujudkan kesetaraan dan keadilan gender melalui Strategi Pengarusutamaan Gender (PUG). Penghargaan APE dari Kementerian Negara Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak RI.
Koordinasi persiapan APE ini dirapatkan bersama Bappeda, Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP3A), SKPD, dan stakeholder terkait di ruang rapat Bappeda Parepare, Selasa, 3 Maret 2020.
Rapat dipimpin Kabid Perencanaan SDM dan Sosbud Bappeda Parepare, Dede Alamsyah Wakkang yang mewakili Kepala Bappeda. Dalam rapat itu, Kabid Kesetaraan Gender DP3A Parepare, Sriyanti Ambar memaparkan soal indikator penilaian APE.
“Ada tujuh indikator yakni komitmen, kebijakan, kelembagaan, SDM dan anggaran, metode dan tool, data sistem informasi, peran serta masyarakat dan dunia usaha. Ada juga indikator pelayanan, pelaksanaan PUG, dan jejaring,” terang Sriyanti
Awal Maret 2020, direncanakan penginputan dokumen ke sistem sekaligus penilaian awal APE. (*)