PAREPARE, SULAPA. COM — Lockdown adalah salah satu cara untuk mencegah dan memutuskan rantai penyebaran Virus Covid_19. Hal tersebut diungkapkan Sekretaris Komisi 3 DPRD Parepare, Andi Fudail. Jumat (27/03/20).
Lanjut Politisi dan Bikers ini, Dengan Lock Down maka mata rantai Virus akan terhenti dan itu berarti populasi Virus Corona akan hilang dengan sendirinya.
“Dan dengan cara Lock Down inilah yang digunakan di Wuhan dimana sekarang Wuhan sudah terbebas dari Virus Corona dan bahkan negara lainnyapun mengikuti seperti Malaysia.” Jelas Fudhail
Andi Fudail meminta masyarakat untuk tidak panik menghadapi situasi ini. Jangan panik dan tetap stay dirumah ajaknya. Lanjut Andi Fudail, Lockdown adalah upaya untuk menekan angka kasus Virus Corona.
“Bagi yang tinggal bersama anak-anak saat lockdown, siapkan aktivitas harian yang seru dan menyenangkan. Lockdown merupakan waktu yang tepat untuk berinteraksi dengan anak dan membantunya belajar. “Baiknya kita juga perhatikan pola makan dan tetap rutin cuci tangan, “ujar Legislator PKB.
Tambah Andi Fudhail, Meski kita di Lockdown, Tetap jalin komunikasi selama lockdown. Walaupun ruang gerak terbatas, bukan berarti tidak bisa berinteraksi dengan orang lain. Gunakan video call sesekali dengan teman dekat, saudara, atau teman kantor.
“Kita lihat sekarang yang dilakukan pemerintah itu hanya membatasi sebagian aktivitas masyarakat tetapi itu tetap beresiko menyebarnya Virus, Angka yang Positif setiap harinya hampir dikatakan terjun bebas dan peningkatan drastis.” Tutupnya.