PAREPARE, SULAPA.COM – Wabah Corona Virus Desies 2019 (Covid-19) membuat momok kekhawatiran hingga ketakutan bagi masyarakat dunia, tanpa terkecuali di Indonesia yang juga mempengaruhi segala aspek kebutuhan masyarakat.
Membuat ekonomi anjlok dan bahan untuk Alat Pelindung Diri (APD) serta vitamin untuk meningkatkan imun harganya melambung tinggi, sehingga para relawan beserta simpatisan menggalang dana buat para pejuang medis yang kekurangan bahan tersebut.
Melihat keadaan itu, dengan prinsip “ikhlas beramal” Kementerian Agama Kota Parepare beserta jajarannya mengadakan aksi solidaritas dengan menggalang dana untuk para pejuang medis di Kota Parepare yang telah membantu penanganan wabah Covid-19.
Kepala Kemenag Kota Parepare H. Abdul Gaffar menyerahkan donasi yang diterima langsung oleh Walikota Parepare H.M.Taufan Pawe saat persiapan penyemprotan disinfektan secara massif se Kota Parepare di Jl. Bau Massepe, Selasa (31/3/2020)
Didepan para petugas yang dilengkapi alat tangki sprayer dan para pimpinan instansi yang tergabung dalam Forum Kerukunan Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Parepare, Walikota Parepare mengucapkan rasa terimakasih kepada Kakan Kemenag beserta jajarannya, “Semoga instansi lain dapat juga terbantu hatinya untuk memberikan bantuan”, ucap Walikota Parepare
Kakan Kemenag H. Abdul Gaffar saat dikonfirmasi melalui Via Whatsapp menyatakan jika gerakan donasi tersebut dipelopori oleh Kakanwil Sulsel.
“Setelah donasinya terkumpul, kita alokasikan donasi tersebut sebagian untuk saudara-saudara kita di Kota Parepare selaku tenaga medis dan juga garda terdepan menangani Covid-19 yang sangat membutuhkan berupa APD dan kebutuhan lainnya”, tutur H. Abdul Gaffar
“Dan sebagiannya lagi kita kirim ke pusat, karena ada beberapa Rumah Sakit (RS) rujukan khusus Covid-19 yang menjadi alokasi donasi dari Kemenag”, tambahnya. (Achy)