PAREPARE, SULAPA.COM -Penjabat Wali Kota Parepare, Akbar Ali bersilaturahmi dengan para mitra Dinas Sosial (Dinsos) Kota Parepare, Kamis, 18 Januari 2024.
Agenda tersebut merupakan silaturahmi perdana yang dilakukan oleh Pemerintah Kota Parepare dalam hal ini Pj Wali Kota dengan mitra Dinsos yang menjadi garda terdepan dalam penanganan bencana dan sosial kemasyarakatan.
Akbar Ali yang tiba di halaman Kantor Dinsos Parepare disambut yel-yel penanganan bencana oleh para relawan sosial. Akbar Ali pun merasa bangga dan terhormat bisa bertatap muka langsung dengan para relawan sosial yang terdiri dari TAGANA, Pendamping PKH, TKSK, Pendamping Rehabilitasi Sosial, hingga Karang Taruna.
Di hadapan para mitra Dinsos itu, Akbar Ali komitmen memberikan dukungan dan penguatan eksistensi dalam penanganan bencana dan sosial.
“Jadi mari kita satukan persepsi menangani bencana dan sosial. Kita bersinergi baik yang pro maupun kontra pemerintah untuk bersatu tangani masalah kebencanaan. Ingat saat ini kita harus siap siaga terhadap potensi bencana seperti longsor, banjir, dan angin kencang,” pinta Akbar Ali.